Keriangan begitu tampak di sini, anak – anak dengan suka hati belajar sambil bermain, bersama anggota TNI. Terbatasnya sarana dan prasarana di wilayah pegunungan tengah Papua, khususnya di dunia pendidikan, mendapat perhatian khusus dari satgas pamrahwan Yonif Mekanis Raider 412 Kostrad.
Memberantas buta aksara dan mencerdaskan anak bangsa pun, menjadi program prioritas para prajurit ini, Pondok Pintar Bharata didirikan di Distrik Malagai, Kabupaten Lani Jaya, sebagai tempat generasi penerus bangsa ini belajar dengan cara yang menyenangkan. Pondok pintar tersebut menyediakan berbagai jenis buku bacaan, miniatur pulau-pulau yang ada di Indonesia, miniatur pesawat, dan miniatur Tugu Monas sebagai simbol ibukota negara.